Rafa Lulus SMP

Rafa Lulus SMP

2 minggu terakhir ini timeline media sosial dibanjiri dengan foto anak wisuda-wisudaan dan penampilan pentas akhir tahun di sekolah. Status teman-teman pun tidak jauh berbeda: terharu, menggunakan hashtag #mewek, bahkan tidak sedikit yang mengaku menangis.

Terdengar lebay?

Ah tidak perlu dijelaskan lah … memang cuma emak-emak yang tahu rasanya. Kami tidak peduli dikatakan lebay.

image

Begitu pun dengan saya. Menyandingkan 2 foto di atas, foto ketika Rafa pertama kali pergi ke sekolah Playgroup saat usianya 3 tahun dan foto beberapa minggu lalu ketika Rafa akan menghadiri perpisahan sekolah SMP nya. Mata pun mulai berkaca-kaca.

Tisu … mana tisu?

image

Anak pertama kami sudah melewati 1 jenjang pendidikan lagi. Sudah lulus SMP. Sudah mulai remaja dan beranjak SMA. Sudah pandai berargumentasi, menyenangkan ketika diajak diskusi, mulai memiliki privasi, walau agak susah kalau diajak pergi.

image

Seperti hal nya ibu-ibu lain yang khawatir saat anak menempuh Ujian Nasional, saya pun ikut tegang selama Rafa menghadapi UN SMP. Meski saya tak seheboh beberapa ibu yang sampai mengirimkan broadcast message ke grup WA atau menulis status di sosial media, minta bantu doa supaya anaknya diberi kemudahan saat ujian. Katanya semakin banyak yang mendoakan, berharap makin didengar dan dikabulkan.

Selain saya dan pak suami terus berdoa untuk mas Rafa, kami juga meminta bantu doa dari orangtua (mami, mama, papa). Selebihnya kami hanya terus mengingatkan Rafa untuk semakin mendekatkan diri kepada Sang Pencipta dan meminta agar dirinya diberi kemudahan dalam memahami soal ujian dan kelancaran dalam menjawabnya.

Kemarin nilai UN sudah keluar. Alhamdulillah nilai mas Rafa sedikit lebih tinggi dari peringkat 1 yang ada di kertas itu *nunjuk foto di atas, Nilai Rata-Rata Sekolah di Jakarta*

*sujud syukur*

Untuk Rafa yang 3 tahun terakhir belajar di sekolah yang tidak mengikuti kurikulum Diknas, kami bersyukur sekali Rafa bisa dapat nilai segitu. Hasil kerja keras kami terbayar lunas.

image

Saya percaya bahwa kalimat “ah, nilai gak penting lah” memiliki arti yang sama dengan kalimat “uang bukan segalanya

Nilai mungkin memang tidak penting, tapi banyak hal yang memerlukan nilai.

Untuk bisa masuk sekolah swasta favorit dan sekolah negeri unggulan, butuh nilai jempolan. Untuk bisa mendapat beasiswa, perlu nilai istimewa. Untuk dapat undangan universitas negeri, dicari siswa yang memiliki nilai tinggi. Bahkan untuk bisa kerja di perusahaan bergengsi pun, masih lebih dilirik yang memiliki IP luar biasa.

image

Ah mewek lagi saya baca surat yang kami terima ketika Rafa naik kelas 3 SMP pertengahan tahun lalu.

Terima kasih ya, mas.

Terima kasih atas segala kerja keras yang sudah kamu lakukan. Papa dan mama akan selalu mendukung setiap langkah kebaikan yang kamu tempuh. Papa dan mama akan berusaha semampu kami memberikan segala yang kamu butuhkan untuk mengejar yang kamu cita-citakan. Semoga kamu menjadi orang yang lebih baik dari kami, menjadi anak yang sehat – cerdas – beriman. Semoga kamu bisa menjadi seorang pemimpin yang bertaqwa.

Selalu membanggakan ya, nak!

 

Tisu … mana tisu?

 

 

Share this...
Share on Facebook0Share on Google+0Tweet about this on TwitterShare on LinkedIn0

24 thoughts on “Rafa Lulus SMP

  1. Jangankan ortu mba,
    Wong sy yg cm kakak yg notabene bukan yg ngebiayayain adek, ketika adek lulus aja ikut mengharu biru. Apalagi klo dpt prestasi yg membanggakan.
    #sama2gakpeduli dianggep lebay*

    Anw, selamat mba buat kelulusannya mas rafa. Nilainya bagus2 🙂

  2. selamat ya mas rafa…
    hebaatt nilainya bisa bagus…
    mba de bener.. klo soal anak naik kelas atau lulus2an itu yg berasa paling menyentuh hati ya buat ibu nya.. antara haru dan sedih anaknya cepet bener besarnya.. tapi klo hasil membanggakan pasti bikin mewek.. 🙂

  3. Mewek bgt pasti liat anak cepet tumbuh besarnya….
    Ga terasa udah masuk SMA dan sebentar lagi kuliah. Rafa hebat dpt nilai tinggi, dr kehebatan rafa ada orgtua yg hebat mba De dan suami tentunya.

  4. Masih inget banget postingan De waktu mas Rafa ultah, kuenya gambar ben10 dan suguhan mie goreng. Itu umur berapa ya ..
    Sekarang udah bujang …. selamat ya mas Rafa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *