Pesta Blogger 2007
Ketika saya mendapat email undangan untuk menghadiri Pesta Blogger 2007 untuk mewakili komunitas Blogfam, saya merasa sangat tersanjung dan excited banget. Kapan lagi bisa bertemu ratusan blogger yang selama ini hanya saya kenal di dunia maya.Pertanyaan masguh “emang mo ngapain aja disana?” tidak dapat saya jawab secara detil. Saya sendiri masih belum kebayang apa yang akan saya lakukan disana. Saya cuma bisa bilang “baca di www.pesta blogger.com aja deh” hehe
Rencana nya saya meminta masguh untuk ‘menggauli’ suami teman baik sementara istri-istri nya berpesta. Tapi sayang….teman baik tidak bisa datang karena cacar *gak ada penyakit yang lebih keren lagi wi?*. Akhirnya masguh memutuskan untuk mengajak Rafa, supaya ada teman untuk ekplorasi Grand Indonesia yang memang belum lama dibuka.
Masguh dan Rafa mengantar saya sampai di lobi Blitz Megaplex. Suasana seperti foto di atas lah yang menjadi pemandangan pertama saat memasuki arena pesta. Kebetulan saya bertemu beberapa teman dari Blogfam yang sama-sama memakai kostum dadakan I’m a BLOGFAMous. Penyakit standar blogger kalo ketemuan…langsung deh banci potonya kumat:
Acara dimulai dengan berkumpul di studio 1. Dibawah layar besar tersedia beberapa kursi untuk pembicara. MC mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta, dan ketika nama komunitas berbagai blog disebut para wakil berdiri untuk menandakan kehadirannya. Komunitas id-gmail lah yang paling ramai baik dari sisi jumlah yang hadir sampai responnya sepanjang acara. Sebenarnya saya merasa kurang nyaman dengan respon yang kadang saya rasa kurang pada tempatnya. Apalagi saat enda menyampaikan sambutan pembuka dari ketua panita. Komunitas ini terus saja melemparkan celetukan-celetukan yang membuat peserta lain terganggu. Gak tau dengan yang lainnya, yang pasti saya merasa terganggu.
Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Bapak Menkominfo Muhammad Nuh yang kemudian menetapkan tanggal 27 Oktober sebagai HARI BLOGGER NASIONAL. Beberapa orang peserta bertetiak “libur….libur….libur”. Hehehe…saya sih setuju untuk hal yang ini.
Sayang saya tidak bisa mengikuti acara secara keseluruhan. Rafa sudah jenuh dengan Grand Indonesia yang tidak ada TimeZone nya. Saya pamid pulang setelah selesai makan siang. Salut untuk jajaran panitia yang sudah bekerja maksimal untuk mewujudkan mimpi ini menjadi nyata. Secara keseluruhan acara ini seru juga karena saya bisa bertemu banyak teman, seleb blog, blogger terjauh (dari poso), blogger termuda (anak SMP), sampai blogger tertua (prof iwan yg berusia 73 th).Jujur pesta ini masih jauh dari bayangan saya.
Saya berharap ajang ini benar-benar merupakan pesta, tempat kita bisa bersosialisasi-bertetap muka-berkenalan-mengobrol panjang. Tapi kenyataan yang tersaji di pesta ini hanya beberapa forum diskusi panel yang membuat kebanyakan peserta menjadi jenuh karena tidak melibatkan interaksi peserta.
Saya harap Pesta Blogger 2008 akan lebih baik dari ini dan bisa membuat indonesia bersatu dengan suara baru!